AksaraKaltim – Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) Dinas Ketenagakerjaan Bontang menggelar turnamen Voli antar serikat pekerja, Kamis (25/4/2024).
Kegiatan itu dilaksanakan mulai 25-29 April 2024 di Lapangan Kampung Baru, Berbas Tengah. Diikuti 6 tim yang tergabung dalam serikat pekerja dan perusahaan se-Bontang.
Ketua Panitia Eko Sudarnoko mengatakan, dalam mengikuti turnamen ini peserta harus memenuhi syarat yakni KTP Bontang, mempunyai KTA serikat pekerja dan memiliki Kartu BPJS ketenagakerjaan.
“Kita hidupkan kembali animo olahraga voli untuk perusahaan. Dan ini salah satu peringatan Hari Buruh. Puncaknya akan ada jalan sehat,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Bontang Abdu Safa Muha menyampaikan, kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara pihaknya dengan serikat pekerja. Tujuannya, untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah, perusahaan dan pekerja.
“Kita terus menjaga hubungan baik dengan pekerja dan perusahaan melalui olahraga voli ini,“ ucapnya.
Rencananya, kata dia, kegiatan ini akan menjadi agenda rutin yang digelar setiap tahunnya.
“Kegiatan ini kita jadikan agenda rutin. Dan bukan hanya sekedar memperingati saja. Tetapi momentum kebersamaan yang dikemas dengan olahraga,” tutupnya. (Adv)