Tidak Punya Uang, Warga Tanjung Laut Indah Nekat Bobol ATM

AksaraKaltim – Tidak memiliki uang membuat warga Tanjung Laut Indah nekat membobol Anjungan Tunai Mandiri (ATM) menggunakan batu dan palu.

Terdapat dua lokasi ATM yang berusaha di bobol pelaku inisial M (40). Pertama gerai ATM di Jalan Jendral Sudirman yang berada di depan Bontang City Mall (BCM). Kedua, gerai ATM yang berada di Jalan Juanda. Aksi tersebut dilakukan M pada 16 Februari dan 29 April silam.

Kapolres Bontang AKBP Alex F Lumban Tobing, mengatakan aksinpelaku yakni dengan cara merusak dan mencongkel mesin ATM. Namun  aksi pelaku gagal mengambil uang yang ada karena terhalang brangkas baja di dalam ATM.

“Kesal aksinya tidak mendapatkan hasil, pelaku pun merusak monitor ATM,” ujarnya, Rabu (7/5/2025).

Kata dia, polisi berhasil mengamankan barang bukti yang digunakan pelaku saat beraksi. Yakni, sebuah palu dan batu dengan ukuran cukup besar. Serta bukti rekaman CCTv.

“Motifnya karena tidak ada uang untuk kebutuhan sehari-hari,” bebernya.

Kini pelaku M sudah ditangkap dan diamankan di Polres Bontang. Polisi menjeratnya dengan Pasal 363 KUHP, (a) 1 ke 5 atau pasal 406 (a) 1 KUHP. Dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara.