AksaraKaltim – Sepuluh OPD di Kota Bontang masuk kategori peringkat teratas dalam pengelolaan arsip di ajang lomba Good Archival Governance Awards (Gagas) tahun 2023 yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Bontang.
Kegiatan tersebut melibatkan tiga dewan juri dengan berbagai profesi. Seperti Agus Sutanto dari Universitas Mulawarman, Windra Mariani dari Pusat Pelatihan, Pengembangan dan Kajian Desentralisasi Serta Otonomi Daerah Lembaga Administrasi Negara (LAN). Terakhir Dewi Susanti dari DPK Provinsi Kaltim.
Kepala DPK Bontang, Retno Febriaryanti mengatakan kegiatan Gagas rutin dilakukan setiap tahun. Dengan tujuan agar penyelenggaraan kearsipan pada Pemkot Bontang mengalami peningkatan hingga dapat memperoleh nilai tertinggi dengan kategori sangat memuaskan.
“Instrumen penilaian Gagas selama ini mengadopsi instrumen penilaian dari pengawasan kearsipan, sehingga pada tahun ini nilai hasil audit kearsipan internal menjadi dasar penilaian kegiatan Gagas, hingga akhirnya menentukan sepuluh peserta peringkat teratas,” ucap Retno dalam sambutannya.
Dijelaskannya, untuk penilaian Gagas tahun ini ada empat kategori. Pertama 60 persen hasil pengawasan kearsipan internal tahun 2023, 10 persen dari implementasi SRIKANDI, 20 persen dari inovasi kearsipan dan terakhir 10 persen dari presentasi yaitu: komitmen kepala perangkat daerah terhadap pendanaan dan sumber daya manusia kearsipan.
“Sepuluh perangkat daerah tersebut akan dilakukan penilaian presentasi dengan tema Program Strategis (komitmen kepala perangkat daerah) dan inovasi kearsipan menuju peningkatan indeks kearsipan,” jelasnya.
Dari kegiatan Gagas ini diharapkan agar perangkat daerah lebih termotivasi lagi untuk melakukan percepatan pengelolaan arsip dinamis dan arsip statis pada masing-masing perangkat daerah, sebagai pencipta arsip di lingkungan Pemkot Bontang.
Kemudian ada dorongan dan upaya yang kuat ke arah peningkatan nilai pengawasan kearsipan internal dengan melakukan beberapa program strategis kearsipan dalam rangka upaya penyelamatan arsip sebagai akuntabilitas kinerja dan memori kolektif bangsa .
Adapun sepuluh OPD ynag masuk peringkat 10 besar terbaik dalam pengelolaan arsip adalah sebagai berikut:
– Sekretariat Daerah Kota Bontang
– Sekretariat DPRD Kota Bontang
– Inspektorat Daerah Kota Bontang
– Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Kota Bontang
– Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
– Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Bontang
– Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang
– Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bontang
– Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bontang
– Dinas Ketenagakerjaan Kota Bontang