AksaraKaltim – Pemerintah Kota Bontang bekerjasama dengan salah satu perusahaan di Bontang menggelar Pelatihan Luring Microsoft Elevate Ai For Educator, untuk 200 guru di Kota Taman pada Senin (12/01/2026) pagi di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang.
Dalam meghadapi perkembangan digital, workshop tersebut akan berfokus agar para pendidik tidak hanya berperan sebagai pengguna namun juga creator.
Para guru yang mengikuti pelatihan itu akan diajarkan tidak hanya bagaimana membuat prompt, tapi juga dapat membuat Ai agent itu sendiri.
Wali Kota Bontang Neni menekankan pentingnya peningkatan kapasitas pendidik, di bidang teknologi khususnya dalam penggunaan AI. Pemerintah Kota Bontang juga menyambut baik dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselengaranya programm tersebut.
“Workshop microsoft elevate ini merupakan wujud nyata kolaborasi strategis anatara PT. KNI, Microsoft, dan Biji-Biji Initiative, dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan berkelanjutan serta mendukung kompentensi guru di Kota Bontang.”
Government Community Relation & GA Dept. Head PT KNI, Reza Zacharias mengharapkan program ini dapat menjadi solusi dalam upaya meningkatkan kompetensi guru dan pendidik di era digital.
“Program ini berfokus pada pemberdayaan para educator untuk menumbuhkan potensi kecerdasan buatan dalam membantu proses dalam kegiatan belajar mengajar,” ungkapnya.
Program ini menurutnya juga menjadi pembuka kerjasama dengan Pemerintah Kota Bontang melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.






