Bapaslon Independen Mendaftar ke KPU Bontang Diantar Ribuan Simpatisan

Aksara Kaltim – Bakal pasangan calon (Bapaslon) Basri Rase dan Chusnul Dhihin resmi mendaftarkan diri sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bontang di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bontang pada Rabu (28/8/2024) siang.

Pasangan independen ini menjadi pendaftar kedua dalam Pilkada Bontang. Teriakan  “Independen dan “Sekali lagi, lanjutkan” terdengar dari para simpatisan Basri-Chusnul. Bapaslon itu tiba di kantor KPU Bontang sekitar pukul 14.33 WITA, dengan mengenakan kemeja putih yang seragam. Kehadiran mereka diiringi ribuan simpatisan serta lantunan musik rebana, menciptakan suasana semarak.

Dalam rombongan tersebut juga terlihat sejumlah tokoh, termasuk pimpinan partai politik non-parlemen yang mendukung mereka, seperti Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Buruh.

Setelah menyerahkan dokumen pendaftaran, Basri Rase menyampaikan harapannya agar proses verifikasi berjalan lancar dan ia bersama pasangannya dapat segera ditetapkan sebagai peserta Pilkada.

“Setelah dokumen diserahkan, kami optimistis telah memenuhi seluruh persyaratan untuk ditetapkan sebagai peserta Pilkada,” ujar Basri.

Ketua KPU Bontang, Muzarrobby, menyatakan bahwa pihaknya telah menerima dokumen visi-misi serta persyaratan pendaftaran dari pasangan Basri Rase dan Chusnul Dhihin. Sebelumnya, KPU juga telah menerbitkan berita acara dan Surat Keputusan (SK) Nomor 186 mengenai penetapan syarat jalur perseorangan.

“Bapaslon Basri Rase dan Chusnul Dhihin juga mendapat dukungan dari sejumlah partai politik yang turut hadir saat pendaftaran,” tambah Muzarrobby.

Selanjutnya, Basri Rase dan Chusnul Dhihin dijadwalkan mengikuti tes kesehatan pada 30-31 Agustus 2024 sebagai bagian dari tahapan Pilkada.